LG G4, Kamera Berkekuatan 16Megapiksel Mampu Saingi DSLR
30 April 2015

Kemarin Rabu 29 April 2015 LG telah resmi meluncurkan smartphone jagon barunya LG G4 di Singapura melalui ajang Art Science Museum, Marina Bay Sand Singapura dengan tema “See the Great, Feel the Great”. Smartphone barunya didesain dengan kemampuan yang sangat berkualitas untuk dapat bersaing dengan para vendor lain di pasar ponsel dunia.
LG G4 adalah jagon baru yang sudah lama dan sangat ramai diperbincangkan para netizen. Smartphone ini memiliki senjata utama yang membuat dirinya sangat istimewa. Bahkan beberapa foto bocoran terkait flagship milik LG ini pun sudah banyak ditemui diberbagai situs.
Baca Juga
Fitur utama yang dimiliki G4 ini terletak pada kemampuan bidik kamera yang dimilikinya. Kamera utamaya sudah dibekali dengan 16 megapiksel yang dilengkapi dengan sensor. Bahkan kamera milik G4 ini diklaim mampu menyangi kualitas kamera DSLR. Kamera utama G4 ini dilengkapi dengan f/1.8 yang memungkinkan hampir 80 persen cahaya lebih banyak masuk kedalam sensor sehigga dalam kondisi lowlight sekalipun akan mendapatkan hasil bidik yang luar biasa.
Kameranya pun sudah di lengkapi dengan optical image stabilization (OIS) generasi kedua. Dehingga dengan kemampuna OIS 2.0 ini, kamera akan dapat lebih stabil ketika tangan kita bergerak atau tergoncang ketika sedang memotret. Sehingga gambar yang dihasilkan akan tetap terlihat fokus.

Kameranya pun sudah di lengkapi dengan optical image stabilization (OIS) generasi kedua. Dehingga dengan kemampuna OIS 2.0 ini, kamera akan dapat lebih stabil ketika tangan kita bergerak atau tergoncang ketika sedang memotret. Sehingga gambar yang dihasilkan akan tetap terlihat fokus.
Masih berbicara dengan senjata utama milik LG G4, yaitu bagian kameranya. Kamera milik LG ini sudah dibekali dengan penyetelan manual. Sehingga para pengguna dapat mengatur sendiri fokus, shutter speed, ISO, exposure dan juga white balance pada setiap akan membidik gambar. Sehingga hasil gambar bisa anda atur sesuai dengan keinginan anda, tanpa harus membuka aplikasi edit photo setelah anda melakukan pemotretan. Ini adalah kemampuan yang sangat luar biasa dibalik kamera milik G4 ini.
Selain itu, bagi mereka yang sudah profesional, fitur kamera milik G4 ini pun sudah dilengkapi dengan fitur RAW dan JPEG.
Masih belum cukup sampai disitu saja, ternyata G4 pun sudah dibenamkan sensor spektrum warna. Dimana fungsi fitur ini akan membuat hasil foto anda akan terihat lebih hidup. Fitur ini baru pertama kalinya di masukkan kedalam smartphone, walau kameranya menggunakan flash, tapi hasil foto yang dibidiknya tidak akan tampak pucat sehingga lebih cerah dan jernih. Dan warna yang dihasilkan pun akan sama saat pada pemotretan. Sungguh luar biasa bukan?
Untuk kemampuan kamera utama bagian depanpun tidak diragukan lagi. Bagi anda yang hobi slefie, anda bisa menikmati kemampuan kamera berkekuatan 8 megapiksel yang siap membidik kapan saja.

Untuk kemampuan kamera utama bagian depanpun tidak diragukan lagi. Bagi anda yang hobi slefie, anda bisa menikmati kemampuan kamera berkekuatan 8 megapiksel yang siap membidik kapan saja.
Kamera 8 megapiksel milik G4 ini dilengkapi dengan kontrol gestur, sehingga setiap anda selfie, anda bisa memotret sebanyak 4 kali sekaligus. Dan juga ada fitur Quick Short pada antar muka UX 4.0 sehingga membuat proses membidik gambar jauh lebih mudah dan cepat. Sehingga anda tetap dapat melakukan kegiatan memotret walau dalam keadaan bergerak sekalipun, karena dengan fitur Quick Short ini hanya dibutuhkan waktu 0.6 detik saja setiap kali anda menjepret gambar.
Ini adalah kamera berkemampuan DSLR yang tersembunyi dibalik kamera milik LG G4. Dan kamera inilah yang menjadi senjata utama milik LG G4 yang akan membuat banyak orang jatuh hati pada smartphone jagoan barunya ini.

Ini adalah kamera berkemampuan DSLR yang tersembunyi dibalik kamera milik LG G4. Dan kamera inilah yang menjadi senjata utama milik LG G4 yang akan membuat banyak orang jatuh hati pada smartphone jagoan barunya ini.