Selain India, Malaysia Juga Kebagian iPhone 6s Hari Ini
17 October 2015
Widiyanti News - Tidak hanya warga India saja yang dapat tersenyum lebar, sebab Malaysia pun juga merasakan manisnya bisa secara resmi disambangi oleh kedua perangkat Apple yakni iPhone 6s dan juga iPhone 6s Plus hari ini.
Peluncuran kedua perangkat Apple di India mendapatkan antusias yang sangat tinggi, pasalnya banyak warga India yang rela menginap satu malam untuk antri mendapatkan kedua perangkat gahar tersebut. Kejadian ini mengundang perhatian tersendiri bagi CEO Tim Cook, bahkan dirinya sempat menuliskan tweetnya di akun resmi Twitter miliknya dengan ucapan terima kasih.
Thanks to all our customers in India who queued at midnight for the new iPhone 6s and iPhone 6s Plus! pic.twitter.com/MxSkRk2BmP
— Tim Cook (@tim_cook) October 16, 2015
Tak hanya India, sebab Malaysia pun ikut kebagian generasi anyar iPhone pada hari yang sama. Sesuai dengan jadwal, seharusnya kedua perangkat Apple ini dijadwalkan masuk ke pasa Turki. Namun karena adanya insiden teror bom, sehingga terpaksa harus tertunda sampai tanggal 23 Oktober mendatang.
Kehadiran iPhone 6s dan iPhone 6s Plus di India dan Malaysia merupakan lanjutan dari gelombang kedua untuk target 36 negara. Sedangkan 6 negara lain yang bakal kebagian flagship Apple adalah Bahrain, Jordan, Kuwait, Qatar, Arab Saudi serta Uni Emirat Arab segera setelah peluncuran di kedua negara ini.
Apple pernah menjanjikan bahwa kedua perangkat gahar ini bakal tersedia untuk 130 negara sampai akhir tahun 2015. Hanya saja belum dapat dipastikan apakah Indonesia termasuk dari ratusan negara tersebut. Semoga saja Indonesia masuk dalam daftar negara yang bakal menerima iPhone 6s dan iPhone 6s Plus sehingga kita bisa merasakan manisnya flagship generasi anyar iPhone ini.
Kehadiran iPhone 6s dan iPhone 6s Plus di India dan Malaysia merupakan lanjutan dari gelombang kedua untuk target 36 negara. Sedangkan 6 negara lain yang bakal kebagian flagship Apple adalah Bahrain, Jordan, Kuwait, Qatar, Arab Saudi serta Uni Emirat Arab segera setelah peluncuran di kedua negara ini.
Apple pernah menjanjikan bahwa kedua perangkat gahar ini bakal tersedia untuk 130 negara sampai akhir tahun 2015. Hanya saja belum dapat dipastikan apakah Indonesia termasuk dari ratusan negara tersebut. Semoga saja Indonesia masuk dalam daftar negara yang bakal menerima iPhone 6s dan iPhone 6s Plus sehingga kita bisa merasakan manisnya flagship generasi anyar iPhone ini.