-->
Berita Terkini Islami

Tablet Jumbo 18.4 Inci Besutan Samsung Mulai Dipasarkan di Amerika Serikat

Samsung akhirnya mulai memasarkan tablet berukuran jumbo besutannya di Amerika Serikat. Di negera yang dijuluki negeri Paman Sam ini, Samsung Galaxy View dibanderol dengan harga Rp 8.2 Jutaan. Tablet berukuran 18.4 Inci ini, merupakan tablet pertama yang memiliki dimensi terbesar saat ini. Selain memiliki ukuran jombo, tablet ini juga menawarkan spesifikasi sangat baik dan performa sangat cepat melalui chipset Exynos 7580 dan bantuan RAM 2GB.


Tablet Jumbo 18.4 Inci Besutan Samsung Mulai Dipasarkan di Amerika Serikat

Tablet memang menjadi salah satu Andalan bagi mereka yang memiliki tugas yang sangat padat, seperti para pekerja kantoran atau juga mereka yang hoby bermain game dan nonton video dengan layar lebar. Selain menjadi pelengkap berbagai pekerjaan, tablet juga sangat simple sehingga mudah untuk dibawa kemana-mana. 

Tablet Samsung Galaxy View memang belum lama ini resmi diperkenalkan oleh perusahaan asal Korea Selatan tersebut. Kabar beritanya pun sudah beredar di seluruh jagat maya, membuat nama Samsung kian dicintai para fans berat yang terkenal dengan smartphone Galaxy nya. Galaxy View merupakan sebuah tablet berukuran dimensi seluas 18.4 inci yang ditujukan untuk konsumsi hiburan rumahan. 

Spesifikasi Samsung Galaxy View

Ukurannya yang lebar membuat tablet ini memiliki rasa sebuah laptop yang dikemas melalui sistem operasi Android didalamnya. Kendati demikian, ini bukanlah sebuah laptop namun sebuah tablet berukuran raksasa. Layar yang digunakannya menggunakan tipe TFT capacitive touchscreen yang mampu menghasilkan resolusi hingga 1080 piksel dengan kepadatan hingga ~120 ppi pixel density. Buat sobat yang hoby dengan tontonan video dengan kualita tinggi, tentunya tablet ini bisa menjamin kepuasan sobat semuanya. Hanya saja, pada jenis layar yang digunakan Samsung Galaxy View kali ini tidak di lengkapi dengan adanya pelindung, sehingga sobat harus membeli sendiri pelindung layar supaya tidak mudah tergores oleh benda-benda tajam, air dan debu.

Tablet Jumbo 18.4 Inci Besutan Samsung Mulai Dipasarkan di Amerika Serikat

Dimensi body Galaxy View kurang lebih memiliki ukuran antara 451.8 mm x 275.8 mm sedangkan ketebalan bodynya mencapai 11.9mm. Tebal bodynya ini memang sangat berlebihan, tapi hal ini tentu disesuakn dengan spesifikasi layarnya yang memang sangat lebar, yakni mencapai 18.4 inci. Selain memiliki tebal yang cukup besar, bobot atau beratnya pun sangat lumayan berat yaitu mencapai 2.65 Kg, sangat mirip dengan berat sebuah laptop atau notebook. 

Untuk soal performa, tablet ini akan memberikan decak kagum bagi para penggunanya. Sesuai dengan visinya, yaitu menjadi salah media hiburan rumahan dan menjalankan beberapa tugas kantoran. Sehingga membuat samsung tablet ini berjalan dengan sangat cepat, hal ini berkat adanya chipset Exynos 7580 yang didalamnya terdapat prosesor Octa-core Cortex-A53 yang dapat dipacu dengan kecepatan clock hingga 1.6 GHz, serta ditopang dengan adanya RAM 2GB yang akan membuatnya lebih responsive. Dan tidak hanya itu saja, tablet ini juga dilengkapi dengan kartu grafis atau GPU Mali-T720MP2, sehingga display layarnya sudah dipastikan mampu untuk menjalan tugas berat seperti bermain game dan nonton video kualitas HD. 

Media penyimpannya bagaimana? Nah, buat sobat yang tertarik ingin memiliki tablet besutan Samsung ini, sobat tidak perlu hawatir sebab media internal yang diberikan pun sudah sangat besar, yakni 32GB. Dengan media yang cukup besar ini, sudah tentu bisa sobat gunakan untuk menyimpan berbagai data dalam jumlah banyak. Jika media penyimpanan internal ini masih kurang, sobat bisa menambahkan media eksternal microSD hingga kapasitas 128GB.

Berbicara soal kamera, mungkin ini menjadi titik kekurangan dari tablet Galaxy View. Sebab, jika performa tablet ini sudah tergolong baik. Namun nampaknya Anda harus kecewa dengan kamera yang ditawarkan oleh tablet ini. Untuk soal kamera, Samsung Galxy View hanya bisa mengandalkan kamera utamanya berkekuatan 2.1 megapiksel saja, walau demikian kamera ini mampu menghasilkan gambar dengan kualitas resolusi yang cukup baik, yakni berukuran 1600 x 1200 piksel. Menariknya, walau memiliki ukuran yang cukup kecil, kamera ini juga bisa sobat gunakan untuk merekam video dengan resolusi 1080 piksel. Sementara untuk kegiatan selfie, tablet ini tidak dilengkapi dengan kamera sekunder sebagai pendukung kegiatan tersebut. Tetapi, sobat masih bisa mengandalkan kamera utama tersebut untuk tetap bisa melakukan kegiatan selfie seperti biasanya.

Sekarang kita beralih pada baterai. Dimana baterai ini adalah satu-satunya suply daya perangkat tablet ini. Samsung tahu betul dengan tugas yang akan dibawa oleh tablet ini nantinya, sehingga Samsung tidak ingin membuat para pengguna kecewa karena tablet tersebut cepat habis baterai atau lowbet. Tablet ini memiliki kapasitas baterai yang sangat besar, yakni mencapai 5.700 mAh yang pastinya sudah cukup untuk membuat tablet Galaxy View bisa bertahan seharian penuh dalam batas penggunaan yang wajar.

Samsung Galaxy View berjalan pada sistem operasi Android terbaik saat ini, yakni Lollipop 5.1. Sistem operasi ini dapat diandalkan untuk mengatur pemakaian baterai dan jaringan internet, sehingga dapat dipastikan baterai yang digunakannya sudah pasti dapat lebih irit atau tidak boros, serta frekuensi jaringan internetnya juga sangat stabil. 

Segi konektivitas jaringan yang dibawanya sudah sangat lengkap, dimana tablet ini bisa Anda andalkan untuk menjelajahi dunia maya dengan sangat cepat. Dimana Galaxy View sudah dilengkapi fitur koneksi jaringan 4G LTE yang merupakan jaringan super cepat saat ini di Indonesia. Jenis kartu SIM yang dibawanya adalah Nano-SIM. Dan bagi sobat yang tinggal didaerah yang tidak dalam cakupan 4G LTE, sobat juga bisa mengandalkan koneksi lainnya seperti 3G dan juga 2G.

Koneksi pelengkap lainnya pun tetap bisa sobat rasakan didalam tablet berukuran bongsor ini, seperti Bluetooth, WiFi serta GPS. Dimana fitur koneksi ini dapat melengkapi kegiatan Anda menjelajahi dunia maya ketika sobat kehabisa kuota internet, fitur ini juga sobat gunakan untuk berbagi konten dalam jarak dekat dengan sesama perangkat lain seperti smartphone atau laptop.

Tablet Jumbo 18.4 Inci Besutan Samsung Mulai Dipasarkan di Amerika Serikat

Saat ini Tablet Samsung Galaxy View sudah dapat dibeli melalui beberapa pengecer online di negara Amerika Serikat dengan banderol harga $599.99 yang jika dikonversikan dalam bentuk mata uang Indonesia sekitar Rp 8.2 Juta. Perangkat ini juga bisa didapatkan melalui website resmi Samsung dan beberapa pengecer online lainnya. Namun, perangkat ini belum dapat dipastikan apakah akan masuk pasar Indonesia atau tidak, namun besar harapan kami perangkat sebagai pendukung hiburan rumahan ini bisa datang ke Indonesia dengan banderol harga yang cukup murah dibanding Amerika Serikat dan negara-neraga lainnya. Baca juga Bocoran spesifikasi HTC One X9, smartphone berfitur kamera 21MP dan layar 2K

Berlangganan update artikel terbaru via email:

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Daftar Jadi Penulis

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Daftar Jadi Penulis